Komputasi Awan (Cloud Computing)


Komputasi Awan atau dikenal dengan istilah Cloud Computing saat ini sudah menjadi perangkat aplikasi yang memungkinkan orang untuk melakukan kolaborasi dan diskusi berkas atau file dengan mengabaikan waktu dan tempat.
Sebagai referensi bagi mahasiswa khususnya Fakultas Teknologi Informasi baik Teknik Informatika maupun Sistem Informasi diharapkan sudah menggunakan teknologi komputasi awan ini untuk berkolaborasi maupun diskusi.
Rekomendasi penggunaan komputasi awan saat ini disarankan untuk menggunakan perangkat aplikasi sebagai berikut :
  1. Google Apps | Aplikasi untuk produktivitas kerja (Cloud Productivity) berbasis gmail.com, bagi yang belum punya email di gmail.com diharapkan memiliki email berbasis gmail.com, klik disini untuk buat email. Setelah memiliki email gmail.com anda juga bisa langsung aktifkan Google Drive (Cloud Storage) dan Google+ (Social Media).
  2. Dropbox sebagai Cloud Storage (tempat penyimpanan awan) dengan kapasitas 5 GB untuk sharing berkas (file), klik disini untuk install drobpox.
Diharapkan dengan penggunakan aplikasi dan penyimpanan berbasis online, kolaborasi antara Dosen dan Dosen, Dosen dan Mahasiswa maupun Mahasiswa dan Mahasiswa akan lebih efektif dan mampu lebih produktif.